Pages

Senin, 16 Januari 2023

TEMA 6 SUBTEMA 2 PB 2

 

 MATERI AJAR KELAS V D HARI SENIN TANGGAL 16 JANUARI 2023



 


Selamat pagi,,,,Tabik pun

Assalamualaikum.wr.wb anak sholeh/sholeha V.D,apa kabar hari ini?Alhamdulillah semoga kita semua selalu sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT.aamiin ya Robbal allamin. Jangan lupa sebelum belajar dengarkan tausiah dan rangkum isinya kemudian tadarus dan shalat dhuha.


A. APERSEPSI (10 MENIT)

Pada hari ini kita akan belajar tentang Tema 6 Subtema 2 pembelajaran 2, tapi sebelum Bu Guru akan melakukan apersepsi berupa tanya jawab tentang materi Tema 6 subtema 2 pembelajaran 1.

 

B. KEGIATAN INTI (165 MENIT)

MUATAN BAHASA INDONESIA (KD 3.3 dan 4.3),

MENJELASKAN ISI TEKS MEDIA CETAK MELALUI PETA KONSEP

Media cetak mengandung berbagai informasi.  Langkah-langkah untuk menjelaskan isi teks di dalam media cetak adalah :

1.      1. Perhatikan judul teks dalam media cetak tersebut.

2.       2. Baca teks dengan seksama

3.       3.Temukan informasi penting beserta kata kunci dalm setiap paragraph.

4.      4. Pahami setiap informasi penting.

5.      5. Tuliskan kembali informasi penting dan kata kunci yang telah dipahami dengan menggunakan bahasa sendiri.

Salah satu cara untuk menjelaskan isi teks adalah dengan membuat konsep. Peta konsep merupakan cara untuk menyajikan ide atauninformasi penting dalam bentuk cabang.  Pada peta konsep informasi pentingyang telah dipahami dihubungkan dengan informasi lain yang ditulis dalam bentuk kata kunci atau gambar. Melalui peta konsep sekumpulan data atau informasi diolah dengan cara tertentu sehingga dapat dipahami oleh pembaca.


MUATAN IPA ( KD 3.6 dan 4.6 )

CARA-CARA PERPINDAHAN KALOR DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Ada 3 cara perpindahan kalor yaitu :

1.       Konduki merupakan perpindahan kalor tanpa dusertai perpindahan zat perantara. Contohnya tutup panci akan terasa panas saat panic digunakan untuk memasak, mencelupkan sendok logam ke dalam air panas.

2.       Konveksi nerupakan perpindahan kalor melalui perantara, dimana zat perantaranya ikut berpindah. Contoh air yang dipanaskan di dalam panic, peristiwa angina laut dan angina darat.

3.       Radiasi merupaka n perpindahan kalor tanpa melalui perantara. Contoh menjemur pakain saat matahari terik, tubuh terasa hangat ketrika dengan dengan api.

      MUATAN SBdP (KD 3.3 dan 4.3)

 POLA LANTAI DALAM TARIAN DAERAH

Pola lantai merupaka garis yang membentuk formasi penari saat melakukan gerak tari. Pola lantai dilakukan untuk memperindah pertunjukkan tari. Ada 2 pola dasar dalam pola lantai yaitu :

1.   1.Pola lantai lurus , seperti pola lantai horizontal, vertical, diagonal, segitiga dan zig-zag. 

      2.Pola lantai lengkungm seperti pola berbentuk lingkaran, angka 8, garis lengkung ke depan, dan garis lengkung ke belakang.

    

C. KEGIATAN PENUTUP ( 15  MENIT )

 Setelah ananda mempelajari materi yang sudah Bu Guru jelaskan ini dan membaca materi yang sudah Bu Guru sampaikan apakah ananda sudah memahaminya. Kalau sudah Bu Guru akan memberikan evalauasi tentang materi yang sudah guru sampaikan dan menilai hasil tugas siswa, seandainya masih ada para ananda yang masih belum paham dengan materi ini, ananda silahkan bertanya di kolom komentar blog dan nanti pas pertemuan tatap muka Bu Guru jelaskan kembali.

Terimakasih anak Sholeh/Sholeha Bu Guru serta Bunda2 sholeha yang dengan sabar dan setia membimbing sholeh/sholeha bu Guru..tetap semangat dan jaga kesehatan.

Wassalamualaikum.wr.wb.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PEMBAHASAN SOAL MATEMATIKA

GURU KELAS VI.A : ELFIDA, S.Pd MATERI AJAR KELAS VI. A UNTUK HARI JUMAT TANGGAL 10 MEI 2024   Selamat pagi,,,,Tabik pun Assalamualaikum.wr.w...